Sunday 9 July 2023

Cari HP dengan RAM Besar? Perhatikan Juga Hal Berikut Ini !

 


Penggunaan HP saat ini tak terbatas sebagai sarana komunikasi saja. Tak seperti satu dekade lalu, kini Hp bisa digunakan untuk berbagai macam keperluan. Mulai dari urusan pekerjaan, hiburan hingga pendidikan bisa dilakukan dengan menggunakan HP.


Tentu saja untuk bisa melakukan berbagai hal tersebut dengan lancar diperlukan Hp atau smartphone dengan performa yang bagus. Bagusnya performa sebuah ponsel ini sendiri sangat dipengaruhi oleh speknya baik itu soal berapa kapasitas RAM, apa processor yang dipakai dan lain sebagainya.


Untuk anda yang biasa menggunakan sebuah ponsel untuk melakukan beberapa aktivitas secara bersamaan atau bahasa kerennya multitasking maka RAM yang besar adalah sebuah kebutuhan. Dengan kapasitas RAM yang besar ini maka aplikasi bisa bekerja dengan optimal meski dijalankan secara bersamaan.


HP dengan RAM besar seringkali identik dengan HP mahal atau jika pun murah kondisinya sudah tidak baru lagi. Anggapan ini sebenarnya tidak sepenuhnya tepat. Karena jika kita bisa pintar dan cukup selektif dalam memilih kita bisa kok menemukan HP baru dengan harga murah namun memiliki RAM berkapasitas besar. 


Apalagi jika kita mencarinya secara online di berbagai ecommerce atau marketplace yang ada maka pilihan HP murah RAM besar ini semakin banyak. Di sana kita bisa dengan mudah menemukan hp hp dengan kisaran harga mulai 2 jutaan yang memiliki RAM 4 giga ke atas.


Namun tentu saja meski kita sudah menemukan hp murah dengan RAM besar tersebut kita sebaiknya tidak langsung memutuskan untuk membelinya. Sebaiknya ada beberapa hal yang terlebih dahulu kita perhatikan. Beberapa hal tersebut diantaranya adalah sebagai berikut:


Spesifikasi

Meski sudah menemukan HP dengan RAM besar katakanlah 6 GB misalnya akan tetapi kita juga perlu untuk mengetahui spek lain dari HP tersebut. Selain soal RAM beberapa spek dari HP yang juga kita perlu perhatikan misalnya soal apa processor yang dipakai, berapa besar kapasitas penyimpanannya, bagaimana kualitas kameranya, resolusi dan jenis layarnya dan lain sebagainya. Dan yang tak kalah pentingnya adalah berapa kapasitas baterainya. Karena akan menjadi tidak lucu kalau HP dengan RAM besar kapasitas baterainya seadanya, sehingga baru dipakai sebentar saja sudah mati.

Untuk mengetahui spek masing masing HP ini kita bisa mencarinya lewat internet. Akan tetapi tentu saja kita perlu mencarinya dari sumber yang terpercaya dalam artian dari website yang memang paham tentang HP. Salah satu sumber referensi yang bisa kita pakai untuk menemukan HP yang tepat ini adalah melalui website ceklist.id


Merk HP

Masalah merek mau tidak mau juga perlu untuk kita perhatikan. Karena merk HP ini secara langsung atau tidak akan mempengaruhi kenyamanan penggunaan kita nantinya. Jika memungkinkan kita bisa memilih ponsel ponsel dari brand besar dan populer dibandingkan ponsel dari brand kurang terkenal yang bahkan namanya saja jarang kita dengar. Hal ini selain berkaitan dengan kualitas juga berpengaruh pada layanan purna jual termasuk ketersedian service center serta sparepart sparepart jika di kemudian hari ditemukan masalah pada HP. 


Worth It Tidaknya

Hal selanjutnya yang juga perlu kita jadikan perhatian adalah worth tidaknya HP tersebut kita beli. Untuk menentukannya kita bisa melihat perbandingan antara harga hp tersebut dengan speknya apakah layak atau tidak. Perlu juga dilihat tahun keluaran hp tersebut dan sebaiknya hindari hp hp keluaran lama karena biasanya teknologinya sudah cukup tertinggal.


Cari HP dengan RAM Besar? Perhatikan Juga Hal Berikut Ini ! Rating: 4.5 Diposkan Oleh: blogz

0 comments:

Post a Comment